Jumat, 29 November 2013

Setiap Allah menurunkan kebaikan, pasti diturunkan pula cobaan, berdampingan.
Dan setiap Allah menurunkan keburukan, pasti diturunkan pula kebaikan, yg menyertainya.
Mengapa demikian?
Karena Allah hendak menguji orang yg mendapatkan kebaikan itu, apakah akan tetap pada jalan-Nya ataukah malah berpaling?
Dan karena Allah hendak menunjukkan adanya kebaikan dibalik musibah yg ditimpakan kepadanya, apakah ia akan bertaubat dng beralih ke jalan-Nya ataukah tidak?

Jumat, 01 November 2013

Tidak usah mencari-cari kesalahan orang lain, dan tidak usah menggunjingnya. Namun, jika tampak jelas ada kemungkaran, sebisa mungkin kita peringatkan, dengan cara yg baik. Atau setidaknya hati kita menolak kemungkaran itu.
Sesungguhnya amatlah merugi bagi orang yg suka mencari-cari kesalahan orang lain, kemudian menggunjingnya. Karana amal kebaikannya pasti akan pindah ke orang yg digunjingnya, sedangkan amal buruk orang yg digunjing, akan pindah ke orang yg menggunjing. Alangkah ruginya ...