Jumat, 29 Januari 2021

 Berita dari TV, pernah terjadi turunnya salju yg cukup merata di gurun daerah Arab, yakni tahun 1979, 2016, 2018 dan awal 2021 ...

Subhanallah, Allahu Akbar, menurut ilmuwan, itu peristiwa biasa yg terjadi karena bla ... bla ...bla ...

Intinya, karena perubahan iklim secara global dst ...

Namun bagi ahli dzikir, dan bisa jadi sangat berbeda pendapat dng ilmuwan, sehingga mudah untuk di bully ...

Sudahlah itu tidak penting, yg penting ingatlah, segala sesuatu itu ada sebab akibat dan itu sudah sunnatUllah ...

Bagi ahli dzikir, tentu akan memilih untuk semakin dekat kepada Allah, dan bertobat, meminta ampunan kepada Allah...

Termasuk adanya pandemi seperti sekarang, tidak perlu menyalahkan siapapun juga namun semua itu sudah QudarUllah ...

Jika engkau selamat dari pandemi itu baik bagimu supaya bisa beramal sholeh ...

Namun jika engkau sakit lalu wafat, maka itu juga baik bagimu, sebab engkau menemuiNya dengan Ridlo Nya ...

Ingatlah, keridloan Allah itu sangatlah mahal dan layak untuk diperjuangkan ...

Jumat, 22 Januari 2021

Kebanyakan manusia lupa bersyukur ...
Khususnya mengenai nikmat umur dan harta ...
Jangan sampai manusia menyesal ketika sudah wafat ...
"Ya Allah, kembalikan aku ke dunia lagi, niscaya aku akan bersedekah..."
Namun sudah percuma, manusia itu tidak akan kembali lagi ...

Jumat, 15 Januari 2021

Kematian itu suatu keniscayaan bagi makhlukNya...
Sesungguhnya penyakit itu merontokkan segala dosa manusia hingga seseorang menghadap Nya tanpa dosa...

Kematian itu memutus penderitaan ketika hidup didunia ini ...
Namun ada juga yang memutus kenikmatan, hingga seseorang itu menyesal, mengapa kematian segera menjemputnya?

Jumat, 08 Januari 2021

Jaman sudah jauh berbeda, sangat jauh dari jaman Kenabian ...
Jika dulu para sahabat Nabi SAW, diwajibkan mengamalkan seluruh sunnah Nabi SAW, andaikan meninggalkan 10 persennya saja, niscaya akan masuk Neraka ...
Namun sekarang, menjalankan Sunnah Nabi SAW 10 persen saja, sudah bisa menyelamatkan kita dari Api Neraka ...
Mengapa hanya 10 persennya saja ...?
Sebab jika kita mengamalkan lebih dari 10 persen, maka kita bisa binasa, bagaikan memegang bara api yang akan terasa panas apabila kita pegang, namun akan celaka kalau kita lepas ...
Itulah perbedaan jaman, tidak usah disesali atau dipertengkarkan, karena itu sudah Takdir dari Allah SWT ...

Jumat, 01 Januari 2021

Barangsiapa meninggalkan dunia karena Allah, maka Allah akan menggantinya dengan akhirat ...
Maksudnya, apabila ia meninggalkan kemaksiatan dan apa² yang diharamkan Allah, maka Allah akan menggantinya dengan yang halal atau bahkan kebaikan negeri Akhirat...
Tinggalkan yang diharamkan Allah, meskipun itu menarik hatimu, niscaya Allah akan menggantinya dengan yang halal dan yang lebih baik lagi...