Jumat, 25 November 2022

 Sholat dirumah jauh lebih baik daripada sholat di Masjid, kecuali sholat fardlu ...

Itu karena, setiap langkah ke Masjid dihitung pahala dan langkah lainnya dihitung penghapusan dosa .. 

Ganjaran 27 kali lebih banyak juga menanti ...

Belum lagi, ketika selesai sholat fardlu ada dzikir yang lumayan banyak...

Jauh lebih banyak daripada di rumah ...

Juga ada pengajian...

Pahalanya bisa berkali-kali lipat lebih banyak...

Jika laki-laki normal lebih suka sholat di rumah daripada di Masjid, maka bisa jadi ia termasuk laki-laki yang sholihah ...

Lo kok bisa ...?

Sebab sholat fardlu itu lebih baik di rumah daripada di Masjid bagi perempuan...



Jumat, 18 November 2022

Ketika seorang hamba datang pada hari Kiamat dengan membawa dosa-dosa sebesar gunung ...

Dikiranya hamba itu akan disiksa seberat-beratnya ...

Hingga ia menangis tersedu² dan ketakutan dengan amat sangat ...

Namun ...

Ternyata didapati lisan hamba tersebut malah meluluhkan dosa-dosanya sendiri ...

Mengapa ...?

Karena ia banyak berdzikir kepada Allah ...

Hamba itu selalu berdzikir, baik di jalan, di rumah, ketika muqim atau ketika safar di berbagai tempat ...

Sehingga, dengan dzikir tersebut hamba tersebut memperbanyak saksi di hari kiamat... 

Karena tempat, rumah, gunung, dan bumi akan memberikan persaksian bagi orang yang selalu berdzikir pada hari kiamat nanti...

Hingga dosa-dosanya terhapus, karena Rahmat Allah...


ما شاء الله تبارك الله 

Jumat, 11 November 2022

 Ketika perang bintang dimulai...

Hampir semua kartu troof dibuka ...

Hingga tampak keburukan² yang cukup memalukan dimata publik ...

Eits...

Ngapain ngurusin perang bintang...?

Ngurusin aib diri sendiri aja masih belum kelar ...

Teringat dalam pengajian kemarin...

Andaikan engkau berhutang terhadap seseorang, meskipun sebesar jarum dan belum dikembalikan ...

Itu sudah cukup menghambatmu untuk memasuki Surga...

Andaikan engkau mengambil sesuatu tanpa ijin pemiliknya ...

Itu sudah cukup untuk menambah dosa-dosamu ...

Sungguh menakutkan, yang sedikit saja bisa bermasalah di akhirat, apalagi yang banyak ...

Hidup ini cuman 60 tahunan saja, namun negeri akhirat lamanya triliunan tahun lebih hingga tak terbatas ...

Akankah engkau korbankan yang kekal dengan yang sementara ini dng memilih kekayaan dunia dng cara zhalim ...?


Jumat, 04 November 2022

Ingatlah, bau Surga itu bisa tercium dari jarak 1000 tahun, termasuk di dunia ini...
Namun ada beberapa orang yang tidak dapat mencium baunya, yakni:
1. Anak yang durhaka kepada orangtuanya
2. Manusia yang sombong, walaupun seberat atom
3. Wanita yang berpakaian, namun seperti tidak berpakaian. Ketat, transparan, mini dan you can see
4. Seseorang yang berambut putih, lalu menyemir rambutnya dengan semir warna hitam
5. Istri yang meminta cerai kepada suaminya tanpa sebab yang diperbolehkan dlm syariat