Jumat, 26 Februari 2016

Kotak speaker tentu terlihat aneh dan ajaib bagi manusia purba ...
Demikian pula flashdisk dan komputer ...

Sekarang manusia bisa membuat kotak hitam (black box) pesawat ..
Sehingga kotak hitam itu bisa merekam semua percakapan dan instrumen pesawat ...

Kalau manusia bisa seperti itu dengan teknologinya, maka sangatlah mudah bagi Allah untuk menciptakan kotak hitam yang menjadi saksi, saksi bagi manusia yg telah mengunjungi dan menciumnya ...
Yakni Ka'bah yang di salah satu sudutnya terdapat batu hitam (Hajar Aswad) ...
Siapakah yang akan mengingkarinya... ?

Jumat, 19 Februari 2016

Jangan membenci terlalu dalam ...
Jangan pula mencintai terlalu dalam ...
Biasa2 saja, karena dunia ini sementara dan bukan tujuan akhir ...

Andaikan para Nabi suka membenci ...
Dan tidak mau memaafkan terhadap perlakuan buruk umatnya ...
Maka tidak akan ada lagi kebaikan di dunia ini ...

Memang harus diakui, tindakan terberat adalah, memaafkan manusia yg telah menzholimi atau bahkan tidak pernah berbuat baik kepada kita ...
Namun kita malah berbuat baik kepada mereka ...

Jumat, 12 Februari 2016

*** Kebanyakan orang mencintai fitnah, dan membenci kebenaran ...
***
Maksudnya:
Kebanyakan orang mencintai keluarganya, anak2nya, istrinya, hartanya, padahal semua itu adalah fitnah!
Kebanyakan orang membenci kematian, padahal kematian itu suatu kebenaran dan pasti terjadi!
Jika manusia kaya itu belum tentu, manusia punya rumah mewah belum tentu, manusia punya mobil mewah juga belum tentu, tapi kalau kematian pasti semua orang akan mengalaminya, tanpa terkecuali.
Nah, ternyata kebanyakan orang sangat membenci kematian yg pasti benar menghampiri dan malah mencintai fitnah ... !!!

Jumat, 05 Februari 2016

Perut lapar? Maka makanlah ...
Haus? Maka minumlah ...
Galau? Maka berdzikirlah ...

Masih lapar? yaa makanlah lagi ...
Masih haus? yaa minum lagi ...
Masih galau? teruslah berdzikir, sebanyak2nya ...

Tidak ada suatu perbuatanpun yang dilakukan terlalu banyak, misal makan yang banyak, akan menimbulkan efek negatif, kecuali dzikir. Banyak berdzikir akan semakin menjadikan jiwa kita tenteram, damai dan seakan mendapatkan siraman air dingin yang menyejukkan ...