Jumat, 27 Desember 2019

Kelak akan datang suatu zaman...
Dimana Allah tidak menggubris makhlukNya, tidak mengabulkan doa mereka apabila berdoa, tidak membersihkan mereka dari dosa2 ...
Saat itu mereka terlihat sangat kaya dan hidup dalam kemewahan ...
Namun akan tiba kehancuran total hingga habis semua yang datangnya tidak diduga dan sangat tiba2 ...
Ingatlah, saat itu manusia telah ...
Meninggalkan dan meremehkan sholat ...
Amanah ditinggalkan dan diganti dengan khianat yg berorientasi nafsu ...
Suka memfitnah dan saksi palsu bahkan berani dengan menggunakan nama Allah ...
Tidak ada kasih sayang, yang ada hanya untuk kepentingan dunia ...
Subhanallah...
Na udzubillahi min dzalika ...

Jumat, 20 Desember 2019

Jaman Firaun, kebanyakan ahli kimia dan sihir ...
Allah menurunkan Nabi-Nya dengan mukjizat yang dapat mengalahkan sihir terhebat sekalipun ...
Hingga tongkat Nabi Musa as dapat membelah Lautan yang sangat luas ...
Adakah tongkat manusia jaman sekarang dapat menandingi tongkat Nabi Musa as ...?

Jaman Bani Israil, yakni jaman Nabi Isa as ...
Allah menurunkan Nabi-Nya dengan mukjizat yang dapat mengalahkan dokter terhebat sekalipun ...
Hingga dapat menyembuhkan orang yang buta sejak lahir, dan dapat menghidupkan orang yang telah mati, dengan ijin-Nya ...!
Adakah dokter terhebat jaman sekarang dapat menandingi mukjizat Nabi Isa as, menghidupkan orang mati ...?

Jaman akhir seperti ini, diutuslah Nabi Muhammad SAW ...
Allah menurunkan Nabi-Nya dengan mukjizat terbesar yakni Al Quran ...
Merupakan petunjuk bagi Manusia, menceritakan kejadian jaman dahulu, dan yang akan datang ...
Hingga teknologi sekarang berkembang pesat ...
Adakah manusia dan jin jaman sekarang dapat menandingi mukjizat Al Quran, walau hanya satu surah, atau bahkan satu ayat saja ...?
Dari segi kandungan, atau dari tata bahasanya ...?

Jumat, 13 Desember 2019

Lihatlah apa yang diperbuat dunia kepada tempat tinggal dan penghuninya ...
Banjir besar, tanah longsor, gempa bumi ...
Lihatlah orang yang berhasil mengumpulkan dunia seisinya ...
Apakah ia akan pergi dari dunia dengan semua harta yang ia kumpulkan itu ...?!
Ingatlah baik2...
Saat wafat, engkau hanya membawa selembar kain kafan ...
Dan sedikit kapas ...
Harta kita ....?
Anak2 kita ...?
Istri kita ...?
Bersikaplah qona’ah dan rela terhadap dunia ...!
Walau kau hanya memiliki badan yang sehat dan hidup sederhana ...
Wahai penanam kebaikan…
Pasti kau nanti akan memanen buahnya ...
Wahai penanam keburukan…
Pasti kau akan dimintai tanggung jawabnya ...
Wahai jiwa ini, berhentilah menjalani maksiatmu ...
Dan mulailah beramal yang baik, semoga Allah merahmatimu ...
Wahai jiwa ini, segeralah bertaubat dan lakukanlah kebaikan ...

Jumat, 06 Desember 2019

Orang asing bukanlah orang yg merantau ke negeri orang ...
Tp orang asing adalah, org yg asing dalam liang lahad bersama kain kafan ...
Janganlah kau hardik orang asing ketika sedang dalam perantauan ...
Karena masa telah menghardiknya dengan kehinaan dan berbagai cobaan ...
Perantauanku jauh…
Padahal bekalku tidak mencukupi dan kekuatanku semakin rapuh…
Sedang kematian terus mencariku ...
Aku tentu punya banyak sisa dosa, yang aku tak mengetahuinya ...
Sedangkan Allah mengetahui dosa-dosaku yang tersembunyi di saat sendirian atau yang nampak ...
Ya Allah, ampunilah aku dengan RahmatMu yang Mahaluas itu ...