Jumat, 30 April 2021

Wahai makhluk Allah...
Engkau itu seorang hamba ataukah tuhan ...?
Mengapa dalam doamu engkau mendikte Allah ...?
Minta ini, minta itu, banyak sekali dan minta cepat dikabulkan ...
Memangnya kamu juragan dan Allah itu hambamu ...?

Kalau engkau merasa sebagai hamba Allah, maka mintalah dengan merendahkan diri serendah2nya lalu berharap untuk dikabulkan Nya ...
Jangan mendikte, namun terimalah semua pemberian Nya ...
Walaupun kadang tidak sesuai dengan permintaanmu ...
Namun itulah yang terbaik bagimu, bukankah kamu hanyalah hamba dan Dia Tuhanmu ...?

Seorang hamba/budak yang berkualitas adalah hamba yang cerdas yakni ikhlas beribadah kepadaNya, ingat mati, menerima segala keputusan juragannya dan tunduk terhadap semua perintahNya ...



Jumat, 23 April 2021

Wahai hamba Allah, ingatlah ...
Engkau pasti ditanya oleh Dzat yang Maha Adil ...

Masalah umurmu, untuk apa saja engkau gunakan?
Engkau hidup didunia ini dibatasi oleh waktu yang sebentar, lalu engkau pasti mati ...

Masalah badanmu juga, apakah engkau gunakan untuk beribadah atau bermaksiat?
Badanmu itu untuk kebaikan ataukah untuk berzina, berjudi, mabuk2an?

Masalah ilmu, apakah engkau sudah mengaji (bagaimanapun caranya) dan kau laksanakan dengan baik perintah Nya?

Masalah harta, darimana kau dapatkan? Dan untuk apa hartamu itu? Halal atau haram?
Ada 2 harta yang diharamkan yakni: Didapatkan dng cara haram dibelanjakan untuk yang halal dan didapatkan dng cara halal namun dibelanjakan untuk hal yang haram
Dan hanya ada 1 yang halal, yakni cara mendapatkannya halal lalu dibelanjakan juga untuk yang halal.

Jumat, 16 April 2021

Jika engkau mencelupkan satu jarimu kedalam lautan, dan engkau lihat ada air yang tertinggal...
Maka air yang tertinggal dijarimu itulah perumpamaan kenikmatan dunia, dan air yang di lautan itulah kenikmatan akhirat...

Angan2mu yang banyak dan setinggi langit, berapa banyakkah yg terealisasi di dunia ini ...?
Adakah 15% yang bisa terwujud didunia ini ...?

Sedangkan di akhirat, angan2mu yang banyak dan setinggi langit itu terwujud semua ...
Hingga dikalikan tak terbatas diatas semua angan2 mu, oleh Allah SWT...
Artinya, kenikmatan negeri akhirat itu sungguh sangat jauh diluar angan2 mu semua ...

Lalu mengapa engkau mati2an mencari dunia, hingga melupakan negeri Akhirat ...?

Jumat, 09 April 2021

Dulu...
Nabi Adam as, ayah kita, dikeluarkan dari Surga karena berdosa ...
Iblis, dikeluarkan dari Surga karena Sombong...
Karena itu ingatlah wahai anak Adam as ...
Kalau engkau sombong, congkak, licik, maka itu bukan dari sifat keturunan, namun sifat mutasi dari Iblis ...
Kalau engkau sering berdosa, maka itu adalah sifat keturunan dari ayahmu, Adam as...
Namun ayahmu itu cepat bertaubat terhadap dosa yang telah diperbuatnya hingga diampuni oleh Allah ...
Kalau kamu ...?

Jumat, 02 April 2021

Bagi seorang ahli ibadah, kehilangan kenikmatan dalam ibadah merupakan hukuman yang sangat berat ...
Bagi mereka kehilangan harta dan kedudukan tidaklah masalah...
Bagi ahli dunia, kehilangan harta dan kedudukan merupakan hukuman yang sangat berat ...
Bagi ahli maksiat, kehilangan kesempatan untuk bermaksiat merupakan hukuman yang sangat berat ...
Tidak bisa korupsi, tidak bisa berzina atau tidak bisa bermaksiat lainnya bagaikan kehilangan nyawa ...
Karena itu wahai manusia, lindungi dirimu dari api Neraka dengan menjauhi maksiat setidaknya janganlah menjadi ahli maksiat ...