Jumat, 18 Desember 2020

 Ada yg bekerja keras mulai pagi, siang hingga pagi lagi, tapi masih saja miskin...

Tapi ada juga yg kaya ...

Ada yg kerjanya santai tapi kaya raya ...

Namun banyak yang miskin ...

Tidak ada kepastian dalam hidup, karena kepastian dalam hidup itu adalah ketidakpastian itu sendiri...

Protes ...?

Subhanallah, jangan. Karena itu bagian dari cobaan dari Allah...

Cobaan siapa yg paling BAIK amalnya ...

Kalau anda bekerja ingin kaya tanpa mempedulikan agama, maka ada 2 kemungkinan jika keinginan tidak tercapai:

1. Berbuat kejahatan misalnya  korupsi, tipu menipu dan menzholimi orang lain.

2. Bekerja keras lalu meninggalkan sholat fardlu dan ibadah lainnya. Misal: 

A.  ingin ngejar proyek, sholat fardlu ditinggalkan untuk mencari ridlo pemberi proyek. 

B. Pada bulan Romadlon ada proyek lapangan yg panas cuacanya. Trus berbuka karena ingin ngejar kekayaan bukan kehidupan. 

Subhanallah...

Karena itu bekerjalah karena Allah...

Laksanakan perintahNya dengan sekuat tenaga, soal nanti jadi kaya atau tetap miskin itu terserah Allah...

Ridlo terhadap segala keputusan Nya, dan bersyukur ...

Jangan menjanjikan sesuatu kepada Allah jika ingin kaya ...

Karena hanya Dia yang maha mengetahui siapa yg layak kaya atau tetap miskin...

Ingatlah selalu, bekerja itu wajib demikian juga dengan bersyukur, namun kaya itu TIDAK  wajib...!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar